Jakarta ( Humas MAN 2 ) – Regu PRAMUKA MAN 2 Jakarta meraih Juara Umum dan piala bergilir dalam Lomba Pramuka ‘Unindra Scout Competition’ yang diadakan di Kampus Universitas Indra Prasta PGRI pada tanggal 23 April 2017. Prestasi ini di raih berkat bimbingan dua orang pelatih yang sangat kompeten yaitu Rheza Aliyasha, S.Kom dan Nadia Efhami, S.Pd. mereka berdua merupakan alumni dari MAN 2 Jakarta 2009/2010.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Hari Ulang Tahun Ambacana ke VI Gerakan Pramuka memperingati Hari Pramuka yang ke VI Gugus Depan 05073-05074 Pramuka Universitas Indra Prasta PGRI dan juga untuk meningkatkan prestasi dan ajang silaturahmi diantara pramuka penegak tingkat SMA/SMK dan Madrasah Aliyah se DKI Jakarta.

Menurut Ketua Pelaksana Saudari: Nur Hidayatul Fajriah, ketika Kami wawancarai dia menyampaikan ”bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk mendidik anak-anak dan pemuda Indonesia dengan prinsip-prinsip Dasar Metode Pendidikan Kepramukaan yang pelaksanaannya disesuaikan dengan keadaan kepentingan dan perkembangan Bangsa dan Masyarakat Indonesia”.

Man 2 Jakarta mengirim dua regu, satu regu putra dengan nomor gudep 09147 dan satu regu putri dengan nomor gudep 09148 regu putra di pimpin oleh Caesar Mahditasya kelas XI IPA, dan regu putri di pimpin oleh Filzah Fitriani XI Agama.

Jumlah peserta yang mengikuti lomba tersebut sebanyak empat puluh sangga pramuka dari SMA/SMK dan Madrasah Aliyah, dari empat puluh sangga di bagi dalam dua regu yaitu 20 sangga putra dan 20 sangga putri. Adapun bidang-bidang yang dilombakan adalah Pionering 30 tongkat, Ranking I, Fotografi, Peta Pita dan Teknologi Tepat Guna.

Mudah-mudahan prestasi ini bisa dipertahankan dan ditingkatkan, sehingga bisa bersaing dengan sekolah-sekolah lainnya dan bisa membawa nama harum madrasah pada umumnya dan khususnya MAN 2 Jakarta. Aamin.